Rabu, 25 Januari 2012

CACING JENIS LUMBRISCUS TUBELUS

Pengembangan cacing jenis Lumbriscus tubelus sebagai bahan pakan alami budidaya belut merupakan usaha unggulan desa Gemawang yang saat ini terus dilakukan pengembangan. Spesies ternakan cacing ini merupakan pengembangan cacing yang sebelumnya diperoleh dari daerah Sumatera.

Diadopsi di desa Gemawang dan menjadi cluster usaha unggulan untuk pakan alami belut. Banyak pembudidaya perikanan di desa Gemawang untuk memperluas usahanya melalui budidaya cacing jenis Lumbriscus tubelus ini karena mudah di ternakan dan hasilnya cukup menguntungkan selain sebagai pakan alami, cacing jenis ini juga dapat digunakan untuk bahan dasar pembuatan kosmetik dan bahan dasar pembuatan pellet untuk segala jenis ikan

Harga : 
Cacing Lumbriscus tubelus : Rp. 70.000,00/ kg
Pesanan hubungi :
1. wiwin trikurniyawan,A.Md,S.TP : 081575057271
2. Bambang Sugoro : 08170594510

Tidak ada komentar:

Posting Komentar